Rabu, 27 April 2016

Dicari: Kisah Nyata Inspiratif Tentang Cinta!


UNTUKMU YANG SUKA NULIS ! SAYANG BANGET KALAU GAK DI BACA SAMPAI AKHIR :)
Assalamua’alaikum sahabat setia, ada yang suka nulis? Ingin karyanya di terbitkan bareng SETIA FURQON KHOLID? Yuk! Tunjukkan kreatifitas dan bakat menulismu. Dalam project nulis bareng SFK dengan tema “CINTA”. Tentunya kisah NYATA yang menginspirasi tentang CINTA, [dengan kategori : Pacaran,TTM,HTS, Pergaulan bebas,PHP,Jodoh, Ta'aruf, Menikah]. Boleh pengalaman pribadi ataupun orang lain (menggunakan nama samaran)
Cek syarat dan ketentuannya, ya. :)
1. SYARAT
• Event ini terbuka untuk umum dan tidak ada batasan usia;
• Karya yang dikirimkan merupakan kisah nyata,karya sendiri, belum pernah dipublikasikan, dan bukan jiplakan;
• Kisah inspiratif ditulis dengan rapi, sesuai EYD dan tanda baca. Tidak diperkenankan memakai gaya menulis SMS ( seperti : yg. K4mu, sprti, jka, aq, qmu, ber2 dll)
• Like akun Instagram @setiafurqonkholid
• Like FanPage FB Setia Furqon Kholid
• Share info event ini di dinding pribadimu dan tag minimal 20 teman 
• Deadline tanggal 29 April 2016, pukul 23.59 WIB

2. KETENTUAN
• Naskah tidak menyinggung SARA, tidak plagiat, tidak ada unsur pornografi, tidak bersifat merusak, tidak bersifat menyimpang dan menyesatkan pembaca, asli karya penulis sendiri, tidak sedang diikutsertakan dalam lomba dan belum pernah dipublikasikan di media manapun.
• Naskah diketik rapi dalam Ms. Office Word 
• Format penulisan :
JUDUL
NAMA PENULIS
ISI NASKAH
• Panjang naskah kisah inspiratif antara 3-5 halaman A4 dan disertai biodata dengan mencantumkan akun Facebook, alamat Email. (Biodata diletakkan di halaman terpisah).

3. SISTEM PENILAIAN
• Berisi nilai inspiratif,menyentuh dan pengalaman unik (jarang terjadi)
• Naskah sesuai prosedur/ketentuan
• Penggunaan EYD Bahasa Indonesia yang baik dan benar
• Kreatifitas pada naskah (alur cerita,sudut pandang)

4. PENGIRIMAN NASKAH:
• Subjek dan nama file ditulis : NulisBarengSFK_Judul naskah_Nama penulis_Usia_asal daerah kirim SMS or WA ke 08977285362
• Naskah dikirim ke e-mail setiacenter@gmail.com berupa attachment/lampiran

*REWARD :
Berkesempatan menjadi kontributor buku terbaru dan FanPage FB Setia Furqon Kholid (plus) dapatkan hadiah menarik lainnya berupa buku karya SetiaFurqonKholid

Ayo! buat pena-mu beraksi!Dan warnai dunia dengan Kisah inspiratif mu😄
Setia Furqon Kholid :)
*Boleh SHARE

Ajari Aku

Ajari Aku 
Oleh: M Ginanjar Eka Arli

Ajari aku mengeja
Karena aku tertatih
Merangkai namamu dalam ucapanku

Ajari aku berjalan
Karena aku membisu
Diam membatu kala kita bertemu

Ajari aku cinta
Karena ku ingin selalu dekatmu
Berbagi suka, duka, canda, dan tawa

Ajari aku rela
Menahan hasrat ingin bertemu
Hingga kelak kau kan jadi milikku

Duhai sayangku

Dalam rindu, 28 April 2016

Selasa, 19 April 2016

Civics Hukum Islamic Fair 2016 "Stairway to Heaven"


Bismillah…🌸

✨“Wahai generasi muda ! Bila diantaramu sudah mampu menikah hendaklah ia nikah, karena mata akan lebih terjaga, kemaluan akan lebih terpelihara.” (HR. Bukhari dan Muslim dari Ibnu Mas’ud)✨

💕Sebelum melangkah ke pelaminan, yuuk, mari kita sama-sama menimba ilmunya di 💜CHIF 2016💜

1.Talkshow PraNikah
Tema: “Ta'aruf, Khitbah, Nikah”
menghadirkan: 
💕Ust. Jauhar Alzanki (Motivator dan Penulis)
💕Ust. Maulana Yusuf (Al Hafidz, Imam Masjid Daarut Tauhid Bandung, menantu K.H Abdullah Gymnastiar) beserta Sang Istri,
Ghaitsa Zahira Shofa (Al Hafidzah, Putri K.H Abdullah Gymnastiar)
💕Moderator: Hasan Albana (Penyiar Radio MQFM & Owner Albana Group)

2. Bedah Buku “Konspirasi Semesta”
📖Azhar Nurun Ala (Penulis buku 1000 Wajah Ayah, Ja(t)uh, Tuhan Maha Romantis, Cinta adalah Perlawanan, dan Konspirasi Semesta)
📖Moderator: Didi Rosadi (Putra Bumi Siliwangi 2016)

3. Dimeriahkan oleh Guess Stars kece: 🎤Anandito Dwis 
🎤Azka Nasyid
🎤IEKI Voice
🎤Civic Coustic
🎤Bambu Civic

✔HTM: only 30K
✔OTS 35k (dapet ilmu yang inshaaAllah bermanfaat, Sertifikat dan snack)
✔Tempat: Gd. Achmad Sanusi (BPU) UPI Bandung
✔Waktu: 21 April 2016 pukul 08.00-selesai
✅Cara Daftar: CHIF_NAMA_UNIV/­­UMUM_NO HP_EMAIL ke 089662827874.

For more info:
💠visit: oasishmch.blogspot.com
💠like Fanspage FB: CHIF 2016
💠SMS/WA: 089662827874
💠line: @ova3520n

Kehilangan

Kehilangan
Oleh: M. Ginanjar Eka Arli 

Kau tahu?
Aku tanpa hadirmu bagai sebongkah es batu
Beku

Kau lihat?
Aku tanpa adamu bagai sinar tanpa bayangan
Meragu

Kau rasa?
Aku tanpa lembutmu bagai duri pada kaktus
Tajam dan menyakitkan

Kau dengar?
Aku tanpa rindumu bagai malaikat tak bersayap
Jatuh dan terhempas

Dan kau tahu?
Aku tanpa cintamu bagai gaung tanpa gema
Sia-sia

Hening malam, 19 April 2016

Selasa, 12 April 2016

Gerlong Pagi Itu

"Kalau tidak cepat-cepat," ucapnya sembari memberi penegasan,"nanti keburu diambil orang, lho."

Wacana itu memang sering kudengar. Namun diberitahu oleh orang yang kuanggap guru kehidupan, rasanya sama sekali berbeda. Adalah Afri, guru sekaligus partnerku dalam menjalani lika-liku perkuliahan. Lima tahun kita saling mengenal dan pria asal Sumatera ini sukses membuat otakku berputar kembali pagi ini.

Geger kalong diliputi suasana haru. Hari ini adalah upacara wisuda bagi sebagian besar mahasiswa di kampusku. Di saat orang lain menikmati status wisudanya, aku justru diajak berwacana tentang status wisudaku -- sebagai mahasiswa dan sebagai jomblo.

"Kamu tahu, Gi? Aku sudah pernah dua kali merasakan hal yang serupa. Ditinggal pergi kekasih. Ya, orang yang kita rasa tepat dan cocok dengan kita, ternyata pada akhirnya bukan jodoh. Apalah daya, toh orang paling romantis dan paling cocok sedunia pun akan kalah dari orang yang berani dan menjemput kekasih hati ke rumah orang tuanya."

"Gara-gara itu," katanya sembari menghela napas,"Aku jadi sedikit memikirkan ulang tentang prinsip hidupku dulu."

Alisku turun sebelah. Afri yang dahulu kukenal sangat idealis. Ia tidak mau menikah karena ingin merantau terlebih dahulu, jelasnya kala itu. Rambutnya yang terurai panjang adalah buktinya -- alasannya untuk menikmati kebebasan selama belum terikat dengan siapapun. Namun kini, dua orang yang ia cintai telah lebih dahulu direnggut orang lain. Sesakit itukah rasanya kehilangan?

"Setidaknya, Gi," sambungnya kembali,"Kamu harus hati-hati karena dia seorang hafidzah."

Aku terkejut. "Memangnya kenapa Fri dengan hafidzah?"

Ia menimbang kata-katanya sejenak. "Mungkin saat ini dia masih sendiri, Gi. Namun kalau kamu kalah cepat dan ada orang lain yang datang duluan, bukan tidak mungkin dia akan memilih yang lain Gi. Percaya deh, pesona hafidzah itu istimewa, Gi."

Benar sekali, pikirku dalam hati. Justru itulah yang membuatku terpikat dengannya. Gadis yang kutemui di selasa masjid itu kini telah memasuki hari-hariku. Cepat atau lambat, dunia pasti mengerti bahwa ada "rasa" di antara kita. Hanya rasa malu yang membuat kita memendamnya. Hingga saat yang tepat itu telah tiba.

"Aku tidak bermaksud mengompori lho, Gi. Ini hanya saran saja, sebagai teman yang perduli. Apalagi kamu sudah punya pekerjaan sekarang. Gaji di atas UMR, mental -- setidaknya lebih baik dibanding teman kita yang lain, dan ilmu untuk menjalaninya? Sedikit banyak sepertinya kamu sudah bisa mengayomi dan menjadi pemimpin dalam keluarga."

Aku tersenyum mendengar kalimatnya tersebut. Di jalan, mahasiswa-mahasiswi sedang sibuk mencari sarapan. Para santri tahfidz qur'an ikut meramaikan jalanan tersebut dengan pesona-pesonanya. Di antara para santri, kulihat ia sedang tersenyum sembari berbincang dengan sahabatnya. Ia dengan pesonanya, kembali memikat hatiku.

Gerlong ... semakin indah karena kehadiran dirinya.

Bandung, 13 April 2016

Senin, 11 April 2016

Puzzle Tjinta

Puzzle Tjinta
Oleh: M. Ginanjar Eka Arli

Kata demi kata terungkap
Membentuk kalimat-kalimat yang lengkap
Menyingkap untaian penuh hikmat
Dalam satu alunan hikayat

Duhai keluarga tjinta
Mari ungkap tabir kata
Memberikan sedikit ruang
"Bagi dialog yang mencerdaskan"

Selanjutnya biarkan jiwa dan raga kita
Terbuka dan menerima bunga-bunga diskusi
Yang termaktub dalam sebuah wacana: 
Keluarga Tjinta

Bandung. 10 April 2016

Izinkan Aku Menghalalkanmu

Izinkan Aku Menghalalkanmu
Oleh: M. Ginanjar Eka Arli

Telah tiba kita pada suatu masa
Dimana keputusan harus disampaikan
Janji-janji harus dibuktikan
Dan doa-doa terus dilantunkan

Maka jika engkau mulai meragu
Tataplah dalam-dalam ke lubuk hatiku
Maka sejenak kau akan bertemu
Niat tulusku yang hanya padamu

Ku tak ingin lagi bermain-main
Seperti kau juga yang lelah dipermainkan
Jadi, mari kita semua serahkan
Takdir cinta ini pada Yang Maha Mencinta

Duhai kau yang selalu kupuja
Ingin sekali aku segera tiba
Menjemputmu dalam haru dan lara
Agar kelak kita berbahagia bersama
Meniti jalan sehidup sesurga

Izinkan aku menghalalkanmu, cinta

Bumi Siliwangi, 9 April 2016