Senin, 17 Agustus 2015

Resensi Buku "Selalu Ada Campur Tangan Tuhan"

RESENSI BUKU "SELALU ADA CAMPUR TANGAN TUHAN"


Judul Buku      : Selalu Ada Campur Tangan Tuhan

Pengarang       : Anisa AE

Tebal Buku      : v + 171 halaman

Harga Buku     : Rp. 40.000,-

Penerbit           : AE Publishing

Tahun Terbit    : Mei, 2015

            Kata orang, cinta pertama adalah masa-masa terindah yang akan selalu kita kenang. Pahit maupun manis, semuanya terpatri menjadi satu di dalam hati. Saya percaya itu, terlebih setelah membaca sebuah kisah yang dituliskan oleh mbak Anisa AE dalam novel perdananya: “Selalu Ada Campur Tangan Tuhan.”

            Dalam buku ini memang menceritakan perjalanan cinta dari mbak Anisa sendiri, yang nyaris saya tidak percaya bahwa cerita ini memang diangkat dari kisah nyata. Mbak Anisa dengan lugas menjelaskan satu per satu adegan demi adegan yang dialaminya ketika itu. Mulai dari masa-masa pertama bertemu dengan si Dia, saat-saat PDKT, jadian, hingga akhirnya... berpisah.

            Ketika membaca tulisan mbak Anisa, saya seperti sedang berhadapan langsung dengan orang yang curhat. Mungkin saja karena beberapa penuturan tokoh utama dalam novel ini memang disampaikan melalui diary. Namun disamping itu, setiap babnya dapat membuat saya lebih mengerti pemikiran karakter dan saya hanyut dibuatnya. Ceritanya mengalir dan terbuka, tanpa ada sesuatu yang ditutup-tutupi. Itulah pula salah satu kelebihan dalam novel ini.

            Bagi Anda yang telah ataupun ingin mengenal mbak Anisa, saya sarankan untuk membaca novel ini. Untuk yang telah mengenal, kalian akan mendapatkan penuturan-penuturan dan perjalanan hidup mbak Anisa yang mungkin tidak pernah kita lihat dan tidak kita bayangkan. Dan bagi yang belum mengenal, kalian akan mengetahui seluk beluk perjalanan cinta pertamanya mbak Anisa. Asal usul nama pena Anisa AE, perjalanan awal menulis, dan tentu kisah manisnya dengan si Dia sebagai tokoh utama lelaki dalam novel ini.

            Novel ini membawa kita untuk memahami cinta dari sudut pandang yang lebih luas. Ketika penerimaan atas keputusan Tuhan menjadi indah. Bahasanya sederhana dan mengalir tanpa mengurangi pesan moral yang lebih dari sekadar sederhana. Recomended untuk kalian yang ingin belajar arti dari cinta yang sesungguhnya. Bahwa kisah cinta itu bukan sekadar untuk dilupakan, tapi ia ada untuk dikenang. Bahwa cinta adalah soal kesetiaan, kepercayaan, penerimaan, pengorbanan, dan keikhlasan. Selamat menjemput cinta. :) []

Bumi Siliwangi, 17 Agustus 2015.

4 komentar:

  1. Cieee ... :D Terima kasih. :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. sami" teh :) hehe

      btw, itu ada yang mau beli bukunya teh.. mangga bisa dijawab juga sama teteh ^^

      Hapus
  2. Penasaran pengen beli bukunya....
    Gramedia ada ngk?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kurang tau juga sih udah masukin gramedia atau belum teh.. Hehe
      Coba sms teh Anisanya langsung, ntu id google plus na ada di atas teteh, atau sms ke 085103414877 :)

      Hapus