Kali ini gue pengen berbagi tentang pekerjaan gue malem ini :D
Sebelum sahur, gak ada salahnya berbagi sebentar kand? ;-)
Ceritanya gue lagi pengen daftar menjadi Asisten Laboratorium di Lab. Matematika UPI.. Kebetulan sekitar dua minggu yang lalu, gue udah menjalani salah satu prosedurnya, yaitu Screening Test. Screening Test ini berupa tes tulis yang dikerjakan langsung di komputer dengan diawasi oleh Ibu Ketua Lab. Matematika UPI secara langsung, yaitu Bu Rini Marwati :)
Pertanyaannya sebenarnya cukup mudah, dimulai dari sebutkan nama" Pejabat di UPI, mulai dari Rektor UPI, PR 3, KaJur Matematika UPI, KaLab, Para Aslab tahun kemaren, sampe pertanyaan" seputar : "Apa kemampuan Anda?", "Kenapa Anda berminat mendaftar menjadi AsLab?", "Apa pilihan yang anda pilih, dan kenapa?", sampai "Apa saja kesibukan yang Anda jalani saat ini?"
FYI, ada tiga pilihan yang bisa kalian pilih ketika mendaftar menjadi AsLab Matematika..
Yang pertama, Bidang Web. Jelas tugasnya adalah mengurusi dan bertanggungjawab terhadap pengembangan Website JurDikMat UPI. Penasaran websitenya seperti apa? Buka aja di matematika.upi.edu. ;-)
Yang kedua, Bidang Multimedia. Bidang ini membawahi perawatan, peminjaman, dan segala sesuatu yang berkaitan dengan Multimedia di Lab. Matematika seperti komputer, handycam, kamera, dan lain sebagainya.
Dan Yang ketiga adalah Bidang Produksi. Bidang ini bertanggungjawab dalam memproduksi media-media pembelajaran yang dibuat oleh Lab. Matematika UPI. Seperti itu bro :)
Hmm ketiga bidang udah gue sebutin, dan selanjutnya gue pengen berbagi karya yang gue buat dalam kurun waktu kurang lebih 5 jam, atas bantuan Laptop dari sahabat gue 'Andi Haerul Idris', seorang yang sangat luar biasa pinternya, dan dapet tumpangan juga untuk bermalam di kosan 'M. Agung Prayogo' untuk menyelesaikan project ini.. Terima kasih kawan ;-)
Gue juga mau berterima kasih, khususnya kepada 'M. Alfi Syahrin' yang udah buat gue semangat nyelesain tugas ini, thx bro.. Berkat dirimu gue dapet pinjeman laptop malem ini :D
Dan yang paling utama jelas kepada 'Dini Nurfadilah Ehom', yang udah bersedia karyanya gue pinjem sebagai project utama gue kali ini.. Nuhun ya Bu.. Dan buat kalian yang pengen liat karya aslinya, bisa buka di alamat ini.. http://nolimitehomee.blogspot.com/2012/06/doraemon-in-graph.html
En.. Terakhir sebagai penutup, bagi yang pengen ngeliat karya gue yang udah jadi, mangga di cek di bawah ini, mudah"n bermanfaat yaa :) Aamiin
Karya ini berjudul "Membuat Doraemon in Graph", berisi tentang cara-cara membuat dan mencari persamaan" yang ada pada Doraemon, sehingga nanti kita bisa dapatkan himpunan persamaan yang membentuk gambar Doraemon :D
Selamat menyaksikan ;-)
Cukup sekian dulu untuk malem ini yaa..
Sampe ketemu di lain hari ;-)
Regards,
@agi_eka
Tidak ada komentar:
Posting Komentar